Thursday, March 29, 2012

Benarkah BBM di Indonesia Paling Murah? Mari Berpikir...

Siapa bilang harga BBM di Indonesia murah…???

Harga BBM di Indonesia adalah HARGA TERMAHAL di dunia.

Loh kok bisaaa…? Bagaimana hitung2annya ?

Begini :
Harga BBM jenis Bensin di Amerika adalah 8.925 per liter sedangkan di Indonesia harga bensin sekarang : Rp 4.500 per liter.

Coba kita bandingkan dengan penghasilan Amerika dengan Indonesia. Di Amerika disebut PENDUDUK MISKIN adalah penghasilan per bulannya hanya Rp 8.05juta per orang ( BUKAN per KK loh ! )

Sedangkan di Indonesia, disebut PENDUDUK MISKIN adalah penghasilan per bulannya Rp 233.740 per KK ( BUKAN per orang loh ! )

Monday, March 26, 2012

Kenapa Pacar Sahabat Terlihat Lebih Cakep

Nggak pernah puas. Begitulah manusia. Nggak tau, deh, kalo cangcorang. Dikasih ini, pengen itu. Dikasih hati, minta jantung. Termasuk soal pacar. Udah punya pacar, masih aja ada kurangnya. Kurang cakep lah, kurang tinggi lah, kurang ajar lah. Pas ngeliat pacar sahabat, kok kayaknya lebih bagus, ya… Emang, rumput tetangga lebih hijau. Kenapa bisa kayak gitu kira-kira?

1. Pacar Sahabat Kamu Sering Facial

Apa yang pertama kali diliat orang dari orang lain? Pasti muka. Nggak mungkin baru kenalan kamu udah bilang, “Eh, ketek lo licin, deh! Pake superpel, ya?” Nah, kalo pacar kamu mukanya butek kayak aer rendeman cucian, ajak facial sekali-sekali. Jangan cuci muka pake sabun colek mulu.



2. Pacar Sahabat Kamu Selena Gomez

Yaiyaalaaaaahh kamu kalah bersaing. Lagian sahabatan sama Justin Bieber. Coba deh sekali-sekali sahabatan sama dispenser. Nggak bakal ada, nih, kasus rumput tetangga lebih hijau. Udahlah, nggak usah sahabatan sama orang ganteng nan populer. Tekanan batin!



Beda Orang Naksir Dulu dan Sekarang

Dulu:

1. Nelpon Rumahnya, Pas Diangkat Langsung Tutup


Kalo nggak punya telp rumah, tiap abis pulang sekolah atau pas malem-malem akan rajin banget ke wartel. Kalo yang ngangkat bukan gebetan, bakal ditutup dengan segera. Kalo gebetan yang ngangkat, didengerin dulu beberapa detik, terus ditutup, terus senyum-senyum sendiri.



2. Pura-pura Main Ke Rumah Temen Di Sebelah Rumah Gebetan

Gebetan rumahnya deket, apalagi pas abis main bola sepulang sekolah biasanya suka sok-sokan minta minum ke rumah temen yang di sebelah rumah gebetan. Teriaknya kenceng pula, “NYUNYUUUUU, MINTA MINUUUUM DOOONG!”



Menolak Temen Minjem Duit

Punya banyak temen emang menyenangkan. Tapi kalo temen kita hobinya minjem duit dan dibalikinnya pas lebaran kadal? Ya, walaupun duit seribu atau duaribu nggak akan membuat Anda jatuh miskin (kalo kata pengamen), tetep aja nyesek. Semoga tips-tips di bawah ini berguna.

1. Pandai membaca Kode

Kalo temen udah nunjukin gelagat mau minjem duit, pura-pura kebelet pup aja. Trus ngibrit, deh! Ke hutan, kek. Ke pantai, kek. Asal jangan kulari ke hutan kemudian menyanyiku, kulari ke pantai kemudian teriakku. Emang situ Rangga?


Indahnya Awal-Awal Jadian

Masa baru jadian itu termasuk masa-masa paling manis buat dijalanin, tapi juga masa paling menjijikan kalau diinget-inget. Nah, ini adalah hal-hal yang biasa dilakukan pasangan-pasangan yang baru jadian:

1. Drama Tutup Telepon

Saat malam setelah sekian lama teleponan dan udah waktunya tidur, pasangan pacaran pasti akan terlibat drama tutup telepon. Ce: “Udah malem ini, udah dulu ya. Kamu tutup deh teleponnya.” Co: “Kamu aja deh.. Kamu aja deh yang tutup.” Ce: “Uuuuu..itung sampe tiga ya, tutup. 1.. 2.. 3..” Co sama Ce barengan: “Tuuuh kan gak ditutup, masih pengen ngobrol yaa?” Terus gitu sampe kiamat.


Friday, March 23, 2012

Kebohongan Pemerintah

KEBOHONGAN PEMERINTAH & PERTAMINA SOAL BBM DIBONGKAR HABIS KWIK KIAN GIE & ANGGITO ABIMANYU
  1. Pertamina memperoleh hasil penjualan BBM premium sebanyak 63 Milyar liter dengan harga Rp.4500,- yang hasilnya Rp. 283,5 Trilyun.
  2. Pertamina harus i...mpor dari Pasar Internasional Rp. 149,887 Trilyun.
  3. Pertamina membeli dari Pemerintah Rp. 224,546 Trilyun.
  4. Pertamina mengeluarkan uang utk LRT 63 Milyar Liter @Rp.566,-=Rp.35,658 Triliun.
  5. Jumlah pengeluaran Pertamina Rp. 410,091 trilyun.
  6. Pertamina kekurangan uang, maka Pemerintah yang membayar kekurangan ini yang di Indonesia pembayaran kekurangan ini di sebut “SUBSIDI”.
  7. Kekurangan yang dibayar pemerintah (SUBSIDI) = Jumlah pengeluaran Pertamina dikurangi dengan hasil penjualan Pertamina BBM kebutuhan di Indonesia: Rp.410,091 T–Rp.283,5 T=Rp.126,591 T
  8. Tapi ingat, Pemerintah juga memperoleh hasil penjualan dari Pertamina (karena Pertamina juga membeli dari pemerintah) sebesar Rp.224,546 Trilyun. *Catatan Penting: hal inilah yang tidak pernah disampaikan oleh Pemerintah kepada masyarakat.
  9. Maka kesimpulannya pemerintah malah kelebihan uang, yaitu sebesar perolehan hasil penjualan ke Pertamina – kekurangan yang dibayar Pemerintah (subsidi)= Rp. 224,546 T – Rp. 126,591 T = Rp. 97,955 Trilyun "Artinya, APBN tidak jebol seperti yg selama ini digembar-gemborkan, lalu dimana sisa uang keuntungan menjual BBM sebesar Rp. 97,955 Trilyun???..

Iko Uwais, Aktor Indonesia nominasi Pemeran Utama Film Mortal Kombat

Hampir semua gamer tentu mengenal apa itu Mortal Kombat. Franchise game fighting yang terkenal karena kekejaman dan brutalitasnya ini memang terhitung fenomenal. Popularitas yang terbangun dari kesuksesan serinya di masa lalu bahkan membuat game ini beberapa kali diadaptasi menjadi film Hollywood. Bahkan di tahun 2011 silam, satu seri film pendek diciptakan untuk memperlihatkan sisi MK yang berbeda. Namun siapa yang menyangka, karya yang satu ini ternyata menginspirasi publisher besar – Warner Bros untuk menghidupkan kembali Mortal Kombat ke layar lebar. Percaya atau tidak, rumor yang berkembang menyebutkan bahwa aktor laga Indonesia yang akan dipilih sebagai pemeran karakter utamanya!

Apakah Anda pernah mendengar nama Iko Uwais sebelumnya? Aktor laga yang tampil memesona lewat filmMerantau dan The Raid ini kabarnya dipilih untuk memerankan karakter utama di film Mortal Kombat terbaru –Devastation. Tidak tanggung-tanggung, Iko Uwais kabarnya akan memegang peran sebagai sang tokoh protagonis utama – Liu Kang. Wow! Walaupun masih sebatas rumor, informasi ini sendiri mulai masuk ke situs-situs terkemuka seperti IMDb dan Mortal Kombat Wikia. Film ini sendiri kabarnya akan menjadi serireboot dan akan dirilis pada tahun 2013 mendatang. Rumor ini semakin diperkuat dengan tweet dari Larnell Stovall, penata gerak, yang juga menyatakan bahwa Uwais menjadi salah satu kandidat untuk pemeran utama: Mortal Kombat – Devastation.



Iko Uwais dalam Film The Raid

Usai menjadi pemeran utama di film Merantau (2009), aktor Iko Uwais seakan mulai identik dengan imej layar lebar yang bergenre laga. Kini di film action terbarunya yang berjudul The Raid, Iko mengaku layar lebar yang dibintanginya tersebut lebih agresif dari sebelumnya dimana dia dipaksa membunuh untuk bisa bertahan hidup.

Iko yang berperan sebagai Rama di film The Raid harus berjuang mati-matian demi menangkap gembong narkotika di markasnya yang tidak pernah tersentuh oleh aparat penegak hukum. Karena film ini bersifat laga, tentunya faktor cedera tidak dapat dihindari oleh Iko, dirinya memgaku pernah mengalami luka dalam pada bagian lutut yang memaksanya untuk dirawat selama 3 minggu.

"The Raid itu lebih agresif dan universal ketimbang Merantau, disini kita banyak menggunakan golok dan senjata api. Kalau di Merantau kan saya berjuang demi mencari makan, walau punya banyak musuh saya tidak berusaha membunuh. Sedangkan di The Raid saya memasuki sebuah gedung yang belum tentu bisa keluar dengan selamat tanpa membunuh. Kalau soal cedera, iya saya sempat cedera di bagian lutut dan kadang suka kambuh," ucap Iko saat jumpa pers film The Raid di The Cone, FX, Senayan, Jakarta Selatan.

Saturday, March 17, 2012

Bold Indonesia Group of REDS’ Supporters (BIGREDS)

Bold Indonesia Group of REDS’ Supporters (BIGREDS) merupakan klub resmi pendukung Liverpool di Indonesia. BIGREDS dibentuk justru saat prestasi Liverpool FC (LFC) sebagai wujud kecintaan yang sejati terhadap Liverpool FC.

Tahun 2004 adalah tahun yang penting dalam sejarah pembentukan BIGREDS mendapat pengakuan secara resmi oleh LFC sebagai bagian dari klub pendukung resmi LFC dunia dan menjadi bagian dari keluarga besar Liverpool Football Club. Mulai sejak itu, BIGREDS dapat menyertakan status ‘official’ pada identitasnya.

Kegiatan BIGREDS tidak terbatas hanya di Jakarta saja, tetapi juga di 23 regional resmi lainnya: Banda Aceh, Medan, Bandung, Bogor, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Solo, Makassar, Malang, Bekasi, Banjarmasin, Pekanbaru, Lombok, Palembang, Lampung, Pontianak, Bali, Tangerang, Cirebon, Manado, Balikpapan dan Cianjur.

Secara garis besar, aktivitas BIGREDS memang tidak jauh dari dunia sepakbola dan LFC. Futsal, Sepak Bola dan Nonton Bareng (nonbar) pertandingan LFC adalah kegiatan rutin yang diselenggarakan di hampir semua kota di mana BIGREDS terdapat. Tahun 2005 untuk pertamakalinya BIGREDS mengikuti Official Liverpool FC Supporters Club Gathering-South East Asia Region di Malaysia. Tahun 2006 tercatat untuk pertamakalinya BIGREDS Anfield Tour digelar, yang sekarang menjadi agenda tahunan.

At The Gym


Which step are you reached today ?


Friday, March 16, 2012

Drawing 8 Besar Liga Champions 2011-2012


Seperti Apa Crows Zero 3 ?

Setelah sukses dengan Crows Zero 1 dan Crows Zero 2, rencananya akan rilis Crows Zero 3. Hanya saja sebenarnya hingga saat ini belum ada yang benar-benar mengetahui seperti apa cerita Crows Zero 3. Apakah Takiya Genji, Serizawa, Rindaman, dkk akan kembali beraksi di Crows Zero 3 !?! Penasaran ! Mau ?

Crows Zero adalah film yang diadaptasi dari komik berjudul Crows, karya Takashi Hiroshi. Bagi yang lihat filmnya dulu baru komiknya pasti akan kebingungan (kayak saya), karena ada banyak perbedaan disana. Terlebih lagi bagi para penggemar Genji Takiya yang mesti confius kok sang jagoan malah gag nongol di komik (kan katanya ceritanya dari komik), begitu juga si Serizawa dkk. Cuman versi komiknya tetap menampilkan SMA Suzuran beserta Si Monster Rindaman.

Undian Perempat Final Liga Champions 2011/12

Undian Delapan Besar Liga Champions 2011/12
Gedung UEFA - Nyon, Swiss
Jumat, 16 Maret 2012 11:45 CET (17:45 WIB)
  • Undian perempat-final ini bersifat open draw. Artinya, tidak ada tim unggulan dan klub-klub dari negara yang sama bisa bertemu.
  • Tim pertama yang diundi akan memainkan leg pertama di kandang sendiri.
  • Jadwal semi-final juga ditentukan dalam acara drawing malam ini.
  • Sebagai catatan administrasi, undian tambahan akan dilakukan untuk menentukan siapa yang disebut sebagai 'tuan rumah' pada partai final, antara pemenang semi-final 1 dan pemenang semi-final 2.
  • Undian diarahkan oleh sekretaris jenderal UEFA Gianni Infantino bersama duta besar laga final, Paul Breitner.

    Tuesday, March 13, 2012

    Cintai Dia dalam diam mu

    Bismillahirrahmanirrahiim...

    Wahai ikhwan, jika kamu mencintainya maka cintai’lah ia dalam Diam’mu. Hingga tiba saatnya kamu merasa mampu tuk mengungkapkannya. Disaat kamu telah merasa mampu tuk menjadi pendampingnya dan disaat kamu telah mampu untuk menjadi imam buatnya.

    Wahai ikhwan, tak perlu merasa risau dan terburu-buru mengatakan cinta padanya. Hingga akhirnya jalan pintaspun kau tempuh. Mengajaknya berpacaran dengan embel-embel pacaran Nur Cahaya Islami, maka perlakuanmu salah! Atau kau takut kehilangan dirinya dan akhirnya meminta padanya untuk menunggumu hingga kau sanggup. Sesungguhnya kau tak harus melakukan hal itu padanya, sebab dengan mengajaknya seperti itu kau telah mendekatkannya pada jurang dosa, kau membuatnya ikut risau dan seakan-akan kau menutup pintu jodoh untuk saudaramu yang lain, yang mungkin saja lebih baik darimu. Mengapa kau risau? Bukannkah telah jelas janji-Nya “Jika wanita yang baik hanya untuk pria yang baik begitupula sebaliknya”

    Saturday, March 10, 2012

    " Will " - Sebuah Film Wajib Bagi The Kop Liverpool

    Film Will menceritakan tentang seorang anak yatim dan melakukan sebuah perjalanan panjang untuk menyaksikan Liverpool di Istanbul Turki. Memiliki sebuah tiket pertandingan final UEFA Champion League antara Liverpool vs AC Milan, sebuah pertandingan yang sangat dinantikan oleh anak tersebut. Anak tersebut pun bertemu dengan Steven Gerrard dan Kenny Dalglish.

    Mari kita lihat trailer film Will - "You'll Never Walk Alone"


    Untuk lebih tau cerita serunya?
    Bagi anda fans Liverpool silahkan download filmnya.

    Only for Liverpudlian, BigReds

    DVDRip 400Mb format MKV
    Link Indowebster

    atau
    part 1
    part 2
    part 3
    part 4

    Subtitle bahasa Indonesia:
    Link

    Wednesday, March 7, 2012

    Liverpool FC This Is Anfield

    Berkunjung ke Liverpool, Inggris, belum sah jika tidak mengunjungi Stadion Anfield. Markas bagi tim Liverpool FC ini mempunyai nilai sejarah dan atmosfir yang menggebu. Banyak pemain hebat, sejarah, dan piala bergengsi di sana!

    Selain terkenal dengan The Beatles, Liverpool juga terkenal dengan tim sepakbolanya yang hebat. Liverpool FC, nama klub sepakbola Kota Liverpool, memiliki 18 gelar juara Liga Inggris dan 5 piala Liga Champion. Tak heran, klub ini ditakuti oleh tim-tim besar di dunia.
    Jika berbicara tentang Liverpool, maka tak lepas dari Stadion Anfield. Anfield adalah markas dari klub sepakbola Liverpool dan menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan saat berkunjung ke sana. Stadion yang dibangun pada tahun 1800-an tersebut memiliki kapasitas lebih dari 40.000 tempat duduk. Stadion ini berjarak 4,8 km dari pusat Kota Liverpool, serta tak pernah sepi dari kedatangan wisatawan.

    Anda dapat mencoba tur keliling Stadion Anfield dan mengenali lebih dalam tentang sejarah klub Liverpool. Bagi pelajar atau mahasiswa, anak-anak, dan orang tua dikenakan harga 9 poundsterling (Rp 131.022), serta untuk kalangan umum biayanya adalah 15 poundsterling (Rp 218.370). Saat masuk ke Stadion Anfield, Anda akan disambut oleh patung legenda Liverpool, Bill Shankly.

    Tempat pertama yang dapat Anda kunjungi adalah ruang ganti pemain. Di sini, akan terasa suasana saat pemain-pemain Liverpool seperti Steven Gerrad, Luis Suarez dan kawan-kawan, serta pelatih Kenny Dalglish membicarakan strategi untuk bertanding. Anda juga dapat melihat kostum pemain, sepatu, dan segala barang-barang milik pemain.

    Setelah itu, Anda akan berjalan melewati lorong menuju lapangan. Di sinilah para pemain bersiap-siap memasuki lapangan dan siap bertanding. Tidak jauh dari terowongan, Anda akan menuju bagian dalam Stadion Anfield yang megah. Suasana stadion yang megah dan serba merah akan menyambut Anda. Memang, tidak diperbolehkan untuk menginjak rumput lapangan, tetapi puaskanlah diri Anda untuk berfoto-foto di dalam stadion.

    Puas melihat stadion, kini saatnya menuju museum. Di dalam museum, terdapat beberapa koleksi piala yang dimenangkan Liverpool, baik di liga Inggris mau pun liga-liga Eropa. Tidak ketinggalan, Kostum para legenda pemain Liverpool, serta beberapa aksesoris dan pernak-pernik khas Liverpool.

    Jika lelah, Anda bisa beristirahat sejenak di kafe-kafe sekitar stadion. Stadion Anfield tidak jauh dari perumahan penduduk, jangan heran ketika Anda menemukan banyak warung-warung kecil dan keramahan-keramahan orang Liverpool.

    Bagi Anda Liverpudlian, penggemar klub Liverpool, berkunjung ke Stadion Anfield adalah mimpi yang harus terwujud. Jangan lupa, untuk berbelanja pernak-pernik khas Liverpool di sini. Ayo! berkunjung ke Anfield dan rasakan sensasi 'You'll Never Walk Alone' khas Liverpool.